Program Kecakapan Wirausaha 2024 merupakan program primadona dari Kementrian Pendidikan Vokasi Ditjen Kursus dan Pelatihan, dimana LKP Elkaem Tumou Tou selalu dipercaya setiap tahunnya untuk melaksanakan program ini bagi pemuda/I usia 15 sampai 25 tahun yang belum bekerja dan atau putus sekolah, karena kerjasama yang baik dengan PT CMS dan Warung Tuna sebagai tefa lembaga maka program membelajarkan siswa untuk mengolah dan membuat produk2 hasil perikanan terutama berfokus pada hasil olahan ikan tuna, seperti bakar Rica, shashimi, abon tuna dan site produknya cake dan abon tuna serta produk frozen seperti bakso, dimsum, pangsit dan nugget. Hasilnya adalah wirausaha yang berNIB, dan memulai usahanya bermodal bahan dan peralatan usaha dimana mereka mulai merintis usaha mereka dengan berbekal bantuan usaha yang diberikan dalam program ini selain materi pengolahan hasil perikanan dalam hal ini bisnis pengolahan ikan tuna menjadi produk yang laku di pasar.
Pelatihan ini dilaksanakan selama 250 jam pelajaran selama 42 hari diikuti oleh 20 siswa yang berasal dari daerah desa Tumaluntung, sampiri dan dimembe. Selain materi ketrampilan dalam mengolah ikan Tuna mereka dibekali dengan materi manejemen usaha dan Kewirausahaan, magang di tefa lembaga warung tuna sehingga mereka langsung terjun untuk menjadi pengusaha di bidang kuliner dan produk pengolahan Tuna seperti abon bakso dan ikan bakar rica. Disana mereka dikenalkan dengan dunia Kewirausahaan seperti pengurusan legalitas usaha, seperti NIB yang akan diupayakan diberikan setelah pelatihan.
Selamat kepada Siswa yang telah menikmati Program favorit dari Kementrian Pendidikan Vokasi Ditjen Kursus dan pelatihan program PKW 2024 semoga sukses menjadi wirausaha baru.